Powered By Blogger

Rabu, 29 September 2010

SARASWATI

Kata Saraswati berasal dari bahasa Sansekerta dari urat kata "Sr" menjadi "saras" yang artinya sesuatu yang mengalir. Sedangkan "wati" artinya memiliki. Jadi Saraswati adalah sesuatu yang mempunyai sifat mengalir, sumber pengetahuan dan kebijaksanaan.

Umat Hindu di Bali menyebutnya dengan " Dewi ning pangaweruh" dewi yang mempunyai ilmu pengetahuan. Nama - nama lain dari Dewi Saraswati adalah :
1. Suyama yang artinya sangat cantik (Rgveda IX.81.4)
2. Pavaka yang artinya menyucikan penyembahnya (Rgveda I.3.10)
3. Cetanti Sumatinam yang artinya yang memberi inspirasi (Rgveda I.3.11)
4. Ambitama yang artinya ibu yang sangat baik (Rgveda II.41.16)
5. Citrayuh yang artinya yang memberi kebahagiaan (Rgveda VI. 49.7)

Di India Dewi Saraswati merupakan dewi yang penting , baik dalam agama Hindu, BUdha dan Jaina. Dalam Jaina Saraswati dianggap sebagai pemimpin Sruta-dewata. Dalam Agama Budha Saraswati dianggap sakti Manjusri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar